5 Pertanyaan Interview UI UX Designer

Saat kamu berkunjung ke laman website ini kamu mungkin adalah salah satu orang yang sedang mempersiapkan karir di menjadi UI UX Designer. Namun mungkin saja kamu hanya sekedar ingin mengetahui apa yang menjadi pertanyaan saat interview untuk posisi UI UX Designer. Jika salah satu dari hal tersebut menjadi alasan kamu membaca artikel ini selamat kamu berada di jalur yang tepat. Namun sebelum itu penulis ingin menjelaskan kepada kamu apa itu UI UX Designer dan bagaimana sistem kerja profesi ini.

5 Pertanyaan Interview UI UX Designer

Apa yang dimaksud dengan UI UX? UI dan UX memilik arti yang berbeda. UI merupakan akronim dari User Interface, disebut juga sebagai antarmuka pengguna. UI mencakup segala aspek dari tampilan dan interaksi antarmuka pengguna pada sebuah produk digital seperti situs web, aplikasi, atau perangkat lunak. Hal ini meliputi desain visual, ikon, font, warna, layout, dan navigasi yang digunakan dalam antarmuka pengguna.

Meja kerja UI UX Designer

Sedangkan UX adalah akronim dari User Experience atau disebut juga dengan pengalaman pengguna aplikasi. UX adalah cara pengguna merasakan dan berinteraksi dengan produk, layanan, atau sistem digital. Tujuannya adalah untuk menciptakan pengalaman pengguna yang positif, efisien, dan efektif dalam memenuhi kebutuhan mereka.

UX mungkin lebih kompleks karena mencakup berbagai aspek, termasuk desain antarmuka pengguna (UI), arsitektur informasi, interaksi pengguna, serta faktor-faktor emosional dan psikologis yang terkait dengan pengalaman pengguna.

Lalu apa itu UI UX Designer? UI UX Designer adalah seorang profesional yang merancang tampilan dan interaksi antarmuka pengguna yang mudah digunakan dan menyenangkan di sebuah produk digital, seperti situs web, aplikasi, atau perangkat lunak. UI UX Designer bertanggung jawab untuk mengembangkan konsep desain yang efektif dan memastikan bahwa produk digital yang dihasilkan dapat memberikan pengalaman pengguna yang baik dan sesuai dengan kebutuhan dan preferensi pengguna.

Apa Saja Tugas UI UX Designer?

UI UX Designer merancang paper wireframe

UI UX Designer memiliki peran yang penting dalam pengembangan sebuah produk digital. Adapun beberapa tugas UI UX Designer adalah menganalisis kebutuhan pengguna dimana mereka harus memahami kebutuhan pengguna agar bisa menciptakan desain yang diinginkan pengguna. UI UX Designer bertugas untuk merancang antarmuka pengguna atau yang kita sebut dengan UI.

Pada tahap ini seorang UI UX Designer akan membuat desain antarmuka pengguna yang estetis dan mudah digunakan, termasuk pemilihan warna, tipografi, ikon, dan lain-lain yang selanjutnya bisa diuji oleh pengguna dan memperbaiki desain berdasarkan umpan balik yang diterima. Dengan begitu UI UX akan menganalisis dan mengukur pengalaman pengguna setelah mendapatkan feedback dengan melakukan tes dan mengumpulkan data penggunaan produk untuk menilai efektivitas desain dan memperbaikinya.

UI UX juga perlu mengerti bagaimana berkoordinasi dengan tim pengembang karena nantinya mereka akan berkolaborasi dengan tim pengembang atau yang biasanya dengan programmer. Dengan latar belakang pemahaman yang berbeda sehingga perlu komunikasi yang baik untuk memahami maksud UI UX Designer.

Tren juga menjadi hal yang perlu diperhatikan. UI UX Designer bertugas untuk memahami tren dan teknologi terbaru akan meningkatkan kualitas desain dan pengalaman pengguna. Dan yang terakhir yaitu UI UX Designer bertugas untuk membuat dokumentasi desain yang jelas dan mudah dimengerti oleh anggota tim dan stakeholder lainnya.

Bagaimana Peluang Karir UI UX Designer?

UI UX Designer bekerja bersama tim pengembang produk

Data menunjukkan bahwa permintaan untuk profesi UI UX Designer terus meningkat dalam beberapa tahun terakhir. Menurut laporan dari LinkedIn, UI UX Designer adalah salah satu pekerjaan yang paling dicari dan tumbuh pesat di dunia teknologi. Pada 2020, UI/UX Designer masuk dalam daftar 10 pekerjaan paling dicari di LinkedIn.

Sedangkan menurut laporan dari Indeed, sebuah situs untuk menyediakan layanan pencarian lowongan kerja mengatakan bahwa rata-rata gaji untuk UI UX Designer di Amerika Serikat pada tahun 2021 adalah sekitar $85.000 per tahun atau setara dengan 1 Miliyar rupiah. Untuk di Indonesia sendiri, menurut data dari situs Jobstreet, gaji rata-rata UI UX designer di Indonesia adalah sekitar Rp 9.600.000 per bulan.

Lowongan pekerjaan UI UX Designer di LinkedIn

Namun, gaji ini dapat bervariasi tergantung pada pengalaman, keterampilan, lokasi kerja, dan jenis industri. Namun dilihat dari besarnya nominal gaji tersebut, disimpulkan UI UX Deigner memiliki penghasilan diatas rata-rata untuk pekerja di Indonesia.

Data-data diatas menunjukkan bahwa permintaan untuk UI UX Designer terus meningkat dan menjadi salah satu pekerjaan yang paling dicari di dunia teknologi. Alasan utama diakrenakan UI UX Designer memegang peran yang semakin penting dalam membantu perusahaan meningkatkan pengalaman pengguna dan loyalitas pelanggan terhadapt suatu produk digital perusahaan. Ini menjadi peluang yang baik untuk kamu yang ingin berkarir menjadi profesional UI UX Designer.

Apa yang Perlu Dikuasai UI UX Designer?

UI UX Designer menjelaskan wireframe yang telah dibuat

UI UX Designer seperti definisinya akan selalu berkaitan dengan design. Seorang yang berprofesi sebagai designer akan dituntut untuk memiliki kemampuan design yang baik karena desain dan seni adalah elemen penting dari pengembangan produk digital. Desain UI UX harus tidak hanya terlihat bagus, tetapi juga harus intuitif, mudah digunakan, dan memenuhi kebutuhan pengguna.

Keterampilan desain dan seni juga membantu seorang UI UX Designer untuk memvisualisasikan konsep, membuat prototipe, dan mengomunikasikan ide desain mereka dengan lebih baik. Dengan memahami prinsip-prinsip desain, seorang UI UX Designer dapat membuat desain yang konsisten, mudah diakses, dan terorganisir dengan baik.

Namun, UI UX Designer juga harus memiliki pemahaman mendalam terkait tools atau software design. Mengapa demikian? Itu dikarenakan tools design memainkan peran penting dalam mempermudah proses desain dan meningkatkan efisiensi kerja. Dalam industri desain digital, banyak sekali tools desain yang digunakan untuk memudahkan seorang UI UX Designer dalam membuat prototipe, wireframe, desain visual, dan pengujian desain.

Sebagai contoh, tools seperti Adobe XD, Sketch, dan Figma memungkinkan seorang UI UX Designer untuk membuat prototipe interaktif yang memungkinkan pengguna untuk mengklik, menggesek, atau melakukan aksi lainnya pada antarmuka yang dibuat.

Pertanyaan Interview UI UX Designer

Interview UI UX Designer

Setelah membahas mengenai apa saja keterampilan atau skill yang perlu dikuasai oleh UI UX Designer, selanjutnya kamu juga perlu mempersiapkan diri untuk sebuah interview kerja. Karena pada umumnya akan ada seleksi berupa intervie untuk lolos posisi ini. Pertanyaan pada setiap perusahaan mungkin akan berbeda. Namun penulis akan merangkum beberapa pertanyaan yang biasanya ditanyakan oleh interviewer kepada calon pada saat interview sebagai bekal untuk kamu untuk mempersiapkan diri.

1. Apa pengalaman Anda dalam merancang UI UX?

Pertanyaan ini bertujuan untuk mengetahui seberapa banyak pengalaman kamu dalam merancang antarmuka pengguna dan pengalaman pengguna. Kamu harus dapat memberikan contoh pekerjaan terbaik mereka dan bagaimana mereka memecahkan masalah pengalaman pengguna yang kompleks.

UI UX Designer dan prototipe produk

2. Bagaimana Anda memahami kebutuhan pengguna dan bisnis dalam merancang produk digital?

Pertanyaan ini bertujuan untuk mengukur kemampuan kamu dalam memahami kebutuhan pengguna dan bisnis dalam pengembangan produk digital. kamu nantinya harus dapat menjelaskan bagaimana mereka melakukan riset pengguna, membuat persona pengguna, dan menerapkan prinsip desain yang sesuai.

3. Bagaimana Anda bekerja dengan tim pengembang dan stakeholder lainnya?

Untuk pertanyaan yang satu ini memiliki tujuan untuk mengetahui kemampuan kamu dalam bekerja dengan tim pengembang dan stakeholder lainnya dalam pengembangan produk digital. Kamu harus dapat menjelaskan bagaimana mereka berkomunikasi dengan tim pengembang dan stakeholder lainnya, serta bagaimana mereka menyelesaikan masalah dan perbedaan pendapat yang muncul.

4. Bagaimana Anda mengevaluasi kesuksesan desain Anda?

Meja kerja UI UX Designer

Pertanyaan ini bertujuan untuk mengetahui seberapa baik kamu dalam mengevaluasi kesuksesan desain mereka. Kamu dituntut untuk dapat menjelaskan bagaimana mereka melakukan pengujian desain, mendapatkan umpan balik, dan menerapkan perubahan berdasarkan umpan balik tersebut.

5. Bagaimana Anda tetap memperbarui keterampilan Anda dalam industri desain digital yang terus berkembang?

Pertanyaan terakhir ini bertujuan untuk mengetahui seberapa serius kamu dalam mengikuti tren dan perubahan dalam industri desain digital. Kamu harus dapat menjelaskan bagaimana mereka tetap memperbarui keterampilan mereka, seperti mengikuti seminar atau pelatihan, membaca artikel atau buku, atau berpartisipasi dalam komunitas desain digital.

Rapat online UI UX Designer

Nah, demikian penjelasan terkait pertanyaan-pertanyaan dalam interview UI UX Designer. Semoga ini membantu kamu untuk mempersiapkan diri berkarir sebagai profesional UI UX Designer. Apakah kamu tertarik mendalami karir seorang UI UX Designer? Sebelum mempersiapkan hal terkait interview, kamu juga perlu memperhatikan aspek-aspek lain seperti portofolio untuk membangun kepercayaan diri kamu saat interview nanti. Dikarenakan saat ini banyak perusahaan yang ingin merekrut peserta dengan pengalaman yang baik. Mereka umumnya tidak ingin membuang waktu untuk training kepada calon karyawan.

Namun kamu tidak perlu khawatir jika kamu belum memiliki pengalaman bekerja di perusahaan. Kamu bisa memulai dengan membangun portfolio, dengan begitu akan besar peluang dan disukai oleh calon klien. Kamu bisa coba mulai dengan Roadmap Become UI UX Designer di BWA. BWA juga menyediakan Kelas Online Gratis Learn Figma untuk kamu pemula dan kelas Complete UI Designer: Visual Design, Prototype, Usability Testing untuk kamu yang ingin mulai bangun prortfolio.