Pengenalan REST API dan Tools untuk Membuatnya

Hai Sobat BWA!🙌

REST API merupakan salah satu hal yang tidak asing lagi bagi seorang programmer. REST API merupakan gabungan dari REST (Representational State Transfer) dan API (Application Programming Interface). REST API biasanya digunakan untuk komunikasi dan pertukaran data antara berbagai perangkat lunak atau sistem di lingkungan jaringan komputer.

Apa itu REST API?

4(3).png

REST API adalah singkatan dari Representational State Transfer Application Programming Interface. REST API memungkinkan komunikasi antara perangkat lunak yang berbeda menggunakan HTTP (Hypertext Transfer Protocol) untuk mentransfer data. REST API memungkinkan aplikasi untuk berkomunikasi dan berbagi data dengan aplikasi lain dengan cara yang efisien.

REST API berjalan dengan prinsip-prinsip REST, yaitu pendekatan sederhana dan ringkas untuk mentransfer data melalui jaringan. Pada umumnya, REST API menggunakan metode HTTP untuk melakukan operasi CRUD (Create. Read, Update, Delete) pada data. REST API didukung oleh berbagai bahasa pemrograman, sehingga banyak digunakan untuk membangun aplikasi website.

Apa saja yang Menjadi Karakteristik REST API?

REST API memiliki beberapa karakteristik penting, antara lain:

  • Stateless: REST API tidak menyimpan informasi tentang status atau konteks klien. Setiap permintaan yang diterima dianggap sebagai permintaan yang mandiri.
  • Terpisah antara Klien dan Server: REST API mengizinkan klien dan server berinteraksi secara terpisah dan independen. Hal ini memungkinkan kedua sisi untuk berubah dan berkembang secara mandiri tanpa mempengaruhi yang lain.
  • Berbasis URL dan HTTP: REST API menggunakan URL (Uniform Resource Locator) dan protokol HTTP untuk mengidentifikasi dan berkomunikasi dengan sumber daya.
  • Operasi Standar: REST API menggunakan metode HTTP standar seperti GET, POST, PUT, dan DELETE untuk melakukan operasi pada sumber daya.

Bagaimana Cara Kerja REST API?

Cara kerja REST API didasarkan pada prinsip-prinsip dasar REST, yang memanfaatkan protokol HTTP untuk mentransfer data antara klien dan server. Berikut ini adalah bagaimana cara kerja REST API:

  1. Menerima HTTP Request dari Klien: Klien membuat permintaan HTTP ke server beserta sumber daya yang ingin diaksesnya. Contohnya, jika klien ingin menambahkan data buku, klien akan mengirim permintaan HTTP POST ke URI “/books” Berikut adalah HTTP request yang digunakan dalam metode REST API:
    • GET (Mendapatkan Data)
    • POST (Menambah Data Baru)
    • UPDATE (Memperbarui Data yang Ada)
    • DELETE (Menghapus Data)
  2. Pemrosesan Server: Saat klien mengirim permintaan, Server menerima permintaan dari klien dan memprosesnya sesuai dengan metode dan endpoint yang ditentukan.
  3. Generasi Respons: Setelah pemrosesan selesai, server akan mengirimkan respons kembali ke klien. Respons ini biasanya berisi status HTTP yang berisi berhasil/tidaknya permintaan tersebut, bersama dengan data yang diminta jika ada.
  4. Penerimaan Klien: Klien menerima respons dari server dan menanggapi sesuai dengan hasilnya.

Tools untuk Membuat REST API

API Tools adalah sebuah perangkat lunak/softwware yang bisa digunakan untuk membantu mengembangkan, menguji, menerapkan, dan mengelola API. Berikut ini adalah macam-macam API Tools yang umum digunakan,

1. Postman

Postman adalah salah satu alat yang paling populer untuk menguji REST API. Postman memiliki banyak fitur dan fleksibel untuk digunakan.

Fitur Unggulan:

  • Kompatibel dengan plugin ekstensi Linux, Windows, MacOS, dan Chrome
  • Terdapat fitur kolaborasi untuk memudahkan kolaborasi antar tim
  • Mendukung format Swagger dan RAML (RESTful API Modeling Language)

2. SwaggerUI

Swagger UI adalah alat yang populer untuk membuat dokumentasi API yang interaktif. Swagger menyertakan alat desain, pengujian, dan dokumentasi penting untuk membangun layanan web sederhana hingga kompleks.

Fitur Unggulan:

  • Sinkronsasi otomatis anatar pembuatan dan dokumentasi API
  • Menyediakan beberapa alat untuk Spesifikasi Open API (OAS)
  • Mendukung desain, pengembangan, dokumentasi, dan pengujian keamanan.

3. SoapUI

SoapUI adalah singkatan dari Simple Object Access Protocol. SoapUI merupakan alat penguji REST API otomatis yang banyak digunakan. Kalian dapat menggunakan SoapUI untuk menguji Layanan Web SOAP dan Layanan Web berbasis HTTP.

Fitur Unggulan:

  • Mendukung permintaan REST, SOAP, dan IoT
  • Menawarkan solusi pengujian yang kuat untuk REST dan SOAP API
  • Memiliki user interface yang friendly

4. Rest Assured

Rest Assured adalah alat terbaik untuk menguji API otomatis terutama saat menggunakan Java. Rest Assured merupakan pustaka Java yang open source dan gratis.

Fitur Unggulan:

  • Mendukung permintaan XML dan JSON
  • Mendukung sintaks BDD (Given-When-Then)
  • Dapat digunakan oleh banyak pengembang

Kesimpulan

REST API adalah gabungan dari REST (Representational State Transfer) dan API (Application Programming Interface) yang memungkinkan komunikasi antara perangkat lunak menggunakan HTTP. Karakteristik REST API meliputi stateless, terpisah antara klien dan server, berbasis URL dan HTTP, serta menggunakan operasi standar seperti GET, POST, PUT, dan DELETE. Cara kerja REST API melibatkan menerima HTTP Request dari klien, pemrosesan server, generasi respons, dan penerimaan klien. Beberapa tools yang umum digunakan untuk membuat REST API antara lain Postman, SwaggerUI, SoapUI, dan Rest Assured.

Bagi kalian yang tertarik untuk mempelajari lebih dalam mengenai REST API, kalian bisa mempelajarinya secara gratis melalui BuildWithAngga loh! Jangan lupa kepoin kelas-kelasnya ya! Sampai jumpa di artikel selanjutnya🙌