Apabila kita ingin membeli makanan secara online dan mudah menggunakan aplikasi GoFood, maka kita perlu memasukkan nomor handphone kita terlebih dahulu untuk login ke dalam sistem buatan dari GOJEK.

Text Field atau Text Input biasanya digunakan untuk membantu pengguna untuk memberikan informasi penting kepada website atau aplikasi mobile seperti alamat email, nama lengkap, kata sandi, alamat rumah, dan data-data lainnya.

Untuk mempermudah pengguna memahami tujuan dari setiap Text Field yang ada, maka kita sebagai designer dapat memberikan sebuah Placeholder sebagai informasi tambahan terkait data apa yang perlu di-input oleh pengguna, sebagai contohnya di bawah ini.

Placeholder tersebut adalah sebuah label sementara yang akan hilang nantinya ketika pengguna sudah selesai memasukkan data, dengan begini pengguna tidak perlu bingung kembali data apa yang perlu mereka input.