Header dan Paragraph adalah element yang cukup sering kita lihat pada website toko online seperti Tokopedia atau Amazon. Kedua element tersebut biasanya digunakan untuk memberikan informasi terkait produk yang dijual pada website tersebut.

Kita akan lihat contoh di bawah ini pada website BuildWith Angga, judul pada produk di bawah yaitu Bootcamp adalah menggunakan element Header, sedangkan untuk harga maupun rating tersebut menggunakan element Paragraph.

Untuk mendapatkan hasil design yang menarik maka kita perlu mempelajari visual hierarchy dan juga typography sehingga kita lebih mengerti ketika memilih ukuran Header dan Paragraph yang tepat untuk website kita.