Apabila kamu pernah melakukan kesalahan nominal transfer pembayaran, maka kamu tidak perlu khawatir karena terdapat beberapa cara yang dapat membantumu mengatasi masalah tersebut. Berikut langkah-langkah untuk mengatasi kesalahan nominal transfer.
1. Menu My Courses
Silahkan masuk ke akun BuildWithAngga kamu, lalu pilih menu “My Courses” pada ikon profil di pojok kanan atas halaman website.
2. Pilih Transactions
Lalu kamu akan diarahkan masuk ke halaman “Kelas Saya”. Pada halaman ini terdapat beberapa menu, silahkan pilih menu “Transactions”.
3. Bantuan Admin
Maka akan tampil halaman “My Transactions” yang berisi daftar pembelian kelas-kelas di BuildWithAngga. Selanjutnya kamu bisa kirim pesan ke admin untuk meminta bantuan dengan menekan tombol “Bantuan Admin”.
4. Chat Admin
Kemudian kamu akan diarahkan ke kontak Whatsapp admin BuildWithAngga. Tekan “Continue to Chat” dan silahkan kirim pesan dengan menyertakan email, nama kelas yang di pilih, bukti pembayaran, dan halaman checkout.
Demikian langkah-langkah untuk mengatasi salah nominal transfer pembelian kelas di BuildWithAngga. Ingatlah untuk selalu memeriksa dan mengkonfirmasi setiap transaksi pembayaran yang kamu lakukan, sehingga kamu dapat menghindari kesalahan yang tidak diinginkan di masa mendatang.