Roadmap belajar adalah panduan untuk kamu mempelajari keterampilan baru secara terstruktur. Berikut penjelasan langkah-langkah untuk mengakses roadmap belajar pada Website BuildWithAngga.
1. Menu Alur Belajar
Pada halaman website BuildWithAngga akan menampilkan menu “Alur Belajar” pada bagian navbar. Silahkan tekan tombol “All Roadmap” atau kamu juga dapat langsung mengakses halaman tersebut pada link ini.
2. Halaman Roadmap
Maka akan menampilkan halaman “All Roadmap” pada Website BuildWithAngga. Pada halaman “All Roadmap” tersebut tersedia berbagai macam bidang IT yang dapat kamu pelajari. Silahkan tekan tombol “Start Journey” pada salah satu roadmap tersebut.
3. Roadmap kelas
Setelah itu akan menampilkan roadmap belajar dari bidang yang kamu pilih. Pada roadmap belajar bidang tersebut sudah terdapat timeline atau berapa lama waktu kamu dapat mempelajari masing-masing kelasnya. Hal tersebut untuk memudahkan kamu untuk mencapai target pembelajaran.
Contoh: Roadmap belajar UI/UX Designer, dimana waktu pembelajaran untuk kelas Intro to UX Design Research, Learn UX User Persona, dan UX Design: User Flow yakni dimulai dari Day 001 - 030. Setelah itu kamu dapat melanjutkan kelas lain dengan waktu pembelajaran yang sudah tertera pada roadmap belajar tersebut.
Demikian langkah-langkah untuk mengakses roadmap belajar pada website BuildWithAngga. Roadmap belajar ini disusun menyesuaikan dengan materi kelas yang paling basic sehingga nantinya pembelajaran kamu akan lebih terstruktur.